Bawang Putih Tunggal atasi tuberkulosis

. . No comments:
Ahli Atasi Kuman Koch
Konsumsi bawang putih tunggal terbukti andal menumpas bakteri penyebab tuberkulosis.
Napas “ngos-ngosan” dan batuk disertai muntah darah menjadi pertanda kehadiran bakteri penyebab tuberkulosis. 
Infeksi bakteri
Tuberkulosis alias TB merupakan penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis. Menurut Dr dr Zulkifli Amin SpPD, di Departemen llmu penyakit Dalam, Fakultas Kedokteran, Universitas Indonesia, proses infeksi M. tuberculosis biasanya secara inhalasi, yaitu melalui saluran pernapasan. 
Oleh karena itu bakteri mungil itu kerap ditemukan menyerang paru-paru. Penularannya sebagian besar melalui inhalasi basil, terutama dari penderita TB paru dengan batuk berdahakyang mengandung basil tahan asam.
Zulkifli menjelaskan, penderita TB umumnya mengalami gejala klinis seperti demam, batuk, sesak napas, dan nyeri dada. Namun, ada juga pasien yang tidak mengalami keluhan sama sekali. Pada 2011 Badan Kesehatan Dunia (WHO) merilis angka prevalensi tuberkulosis di negara-negara anggota ASEAN. Kamboja menjadi negara dengan prevalensi TB tertinggi di ASEAN, yaitu 693 kasus per100.0000 penduduk. Sementara Singapura memiliki prevalensi TB terkecil, 43 kasus per 100.000 penduduk.
Pada 2009 angka kematian akibat TB tertinggi terjadi di Kamboja, yaitu 71 kasus per 100.000 penduduk. Sedangkan kasus kematian akibat TB terendah yaitu di Brunei Darussalam dan Singapura, masing-masing 1,7 dan 2,3 kasus kematian per
100.000 penduduk. Indonesia menduduki peringkat ke-8 negara dengan risiko TB di ASEAN dan SEARO(South East Asia Region) dengan prevalensi 285 kasus per 100.000 penduduk.
Pada 1993, WHO mendeklarasikan TBsebagai global health emergency. Harap mafhum ketika itu sepertiga penduduk dunia terinfeksi mikobakterium TB. Sebanyak 75% penderita TB berada pada usia produktif, 20-49 tahun. Sejak Heinrich Hermann Robert Koch menemukan tuberkulosis 130 tahun silam, bakteri itu hingga kini masih menjadi momok.
mengonsumsi bawang lanang dalam bentuk sirup sehari tiga kali, masing-masing satu sendok makan. la juga berpantang makanan berminyak, keluar malam, dan merokok.
“Sebulan setelah konsumsi batuk berdarah berhenti,”. Napas juga sudah normal, tidak “ngos-ngosan”, dan wajah akan terlihat lebih segar.Namun, meski kondisi kesehatan tubuh sudah jauh membaik tetaplah mengonsumsi bawang lanang.
Resep herbalis
Novena menjelaskan senyawa dalam bawang lanang yang berperan terhadap tuberkulosis adalah alisin. Alisin mengandung enzim yang dapat memecah bakteri. Alisin sebagai antimikroba mampu menghambat bakteri penyebab TB dengan memblokade aktivitas enzim cystein proteinase dan alkohol dehidrogenase penyebab infeksi dan gangguan metabolisme. “Selain itu, bawang lanang juga mengandung scornidin yang mampu meningkatkan daya tahan tubuh,” kata Novena.

No comments:

Post a Comment

Pengiriman


Produk baru



Popular Posts